Blog

  • Bhabinkamtibmas Manggarai Aiptu Yudi Harsono Sambangi Pengemudi Ojek Online Ajak Jaga Kamtibmas

    Manggarai – Senin (20/10/2025) pukul 12.33 WIB, Bhabinkamtibmas Kelurahan Manggarai Polsek Tebet Aiptu Yudi Harsono melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi dengan warga binaan, yakni Bapak Ahnadi, seorang pengemudi ojek online yang berada di Jl. Manggarai Utara VI RT 07/RW 01, Kelurahan Manggarai, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan.

    Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Yudi menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas agar warga selalu menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan sekitar. Ia mengajak masyarakat untuk berperan aktif membantu kepolisian dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif. Selain itu, ia juga mengingatkan agar para pengendara, khususnya ojek online, berhati-hati saat bekerja dan selalu menggunakan kunci ganda saat memarkir kendaraannya guna mencegah tindak kejahatan 3C (Curas, Curat, dan Curanmor).

    Aiptu Yudi juga menekankan pentingnya kepedulian sosial antarwarga serta mengingatkan para orang tua untuk memastikan anak-anak mereka, terutama remaja, sudah berada di rumah sebelum pukul 22.00 WIB guna menghindari potensi kenakalan remaja. Ia turut mensosialisasikan Call Center Polisi 110 sebagai sarana masyarakat untuk melaporkan kejadian yang berhubungan dengan keamanan, dan mengimbau agar warga segera menghubungi Bhabinkamtibmas jika ada keluhan terkait kamtibmas.

    Bapak Ahnadi menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan dan perhatian dari Polsek Tebet melalui Bhabinkamtibmas. Ia merasa senang dengan kehadiran polisi di tengah masyarakat karena membuat warga lebih tenang, aman, dan merasa dilindungi.

    Kegiatan sambang ini merupakan bagian dari upaya Polsek Tebet dalam mempererat kemitraan antara polisi dan masyarakat serta menjaga situasi kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah Kelurahan Manggarai

  • Bhabinkamtibmas Manggarai Aiptu Yudi Harsono Hadiri Rapat Koordinasi Kewilayahan di Kelurahan Manggarai

    Jakarta Selatan – Selasa (21/10/2025) pukul 09.00 WIB, Bertempat di Aula Kelurahan Manggarai, Jl. Menara Air RT 07/RW 011, Kelurahan Manggarai, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan, telah dilaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi Kewilayahan yang dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan dan keamanan wilayah.

    Kegiatan ini dihadiri oleh Aiptu Yudi Harsono selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Manggarai, bersama sejumlah pejabat dan tokoh wilayah, antara lain Kepala Sektor Dukcapil Jakarta Selatan, Kanit PTSP Kelurahan, Kasatpol PP Kelurahan Manggarai, Kasatgas Gulkarmat Kelurahan Manggarai, Pendamping Sosial, Lurah Manggarai, perwakilan LMK, FKDM, Babinsa, serta unsur Bhabinkamtibmas.

    Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Yudi menyampaikan himbauan kamtibmas kepada peserta rapat dan masyarakat yang hadir agar selalu berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Ia mengingatkan warga untuk segera melaporkan kepada pihak kelurahan apabila terdapat potensi bahaya seperti pohon tumbang atau kondisi lingkungan yang rawan, serta menekankan pentingnya ketertiban administrasi dalam setiap urusan surat-menyurat di kelurahan.

    Aiptu Yudi juga mengingatkan agar masyarakat selalu waspada terhadap tindak kejahatan jalanan, menggunakan kunci ganda pada kendaraan bermotor, serta memastikan anak-anak, terutama remaja, sudah berada di rumah sebelum pukul 22.00 WIB sebagai langkah antisipasi kenakalan remaja. Selain itu, ia mensosialisasikan Call Center Polisi 110 sebagai sarana masyarakat untuk melapor apabila terjadi gangguan kamtibmas, dan menegaskan agar setiap permasalahan di lingkungan segera dikoordinasikan dengan Bhabinkamtibmas setempat.

    Peserta rapat menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan koordinasi kewilayahan tersebut. Mereka menyampaikan apresiasi serta ucapan terima kasih kepada pihak kepolisian, khususnya Polsek Tebet, atas peran aktifnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Manggarai, sehingga masyarakat merasa lebih aman dan nyaman.

    Rapat koordinasi ini menjadi bentuk sinergi antara aparat pemerintahan, keamanan, dan masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang tertib, aman, dan kondusif di wilayah Kelurahan Manggarai.

  • Bhabinkamtibmas Kelurahan Pesanggrahan Sambangi Perumahan Bumi Bintaro Permai, Jalin Koordinasi Kamtibmas dengan Satpam

    Jakarta Selatan – Bhabinkamtibmas Kelurahan Pesanggrahan, Polsek Pesanggrahan, Aipda Agus Saripudin melaksanakan kegiatan sambang dan koordinasi kamtibmas di Perumahan Bumi Bintaro Permai, Jl. Bintaro Puspita RT.013/08, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Selasa (21/10/2025).

    Kegiatan sambang tersebut dilakukan sebagai upaya menjaga stabilitas keamanan di lingkungan pemukiman warga serta memperkuat sinergi antara kepolisian dan petugas keamanan perumahan. Dalam kesempatan itu, Aipda Agus Saripudin berdialog langsung dengan petugas satpam setempat terkait situasi kamtibmas terkini.

    Selain menerima informasi mengenai kondisi keamanan di sekitar kompleks perumahan, Bhabinkamtibmas juga memberikan imbauan agar petugas keamanan lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap tamu atau kendaraan yang keluar-masuk lingkungan perumahan, terutama pada jam-jam rawan.

    Aipda Agus juga menegaskan bahwa kerja sama antara kepolisian dan petugas keamanan lingkungan merupakan salah satu kunci dalam mencegah potensi gangguan kamtibmas seperti pencurian, penipuan, maupun tindak kriminal lainnya.

    “Koordinasi dan sinergi akan terus kami bangun, sehingga keamanan lingkungan dapat terjaga dan masyarakat merasa aman,” ujarnya.

    Dengan adanya sambang rutin seperti ini, diharapkan dapat terwujud lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif bagi masyarakat dan warga sekitar.

  • Patroli Dialogis di Jakarta Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

    Jakarta – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polda Metro Jaya kembali melaksanakan patroli malam skala besar pada Selasa (21/10/2025) malam. Kegiatan ini melibatkan personel dari berbagai satuan fungsi, termasuk Satuan Brimobda Polda Metro Jaya.

    Apel pemberangkatan dilaksanakan di depan Gedung Ditreskrimsus Polda Metro Jaya pada pukul 20.00 WIB, dipimpin oleh Akp Nanang Suhasto Wadanyon C Pelopor Satbrimob Polda Metro Jaya.

    Dalam kegiatan tersebut, Wadanyon C Pelopor Satbrimobda Polda Metro Jaya, AKP Nanang Suhasto, turut memimpin langsung personelnya di lapangan. Ia menegaskan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bentuk nyata kehadiran Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.

    “Patroli malam ini dilaksanakan secara dialogis dan humanis. Kami turun langsung menyapa masyarakat, mendengarkan keluhan mereka, serta memastikan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polda Metro Jaya tetap kondusif,” ujarnya

    Di sela pelaksanaan kegiatan, Iptu Faisal Sitanggang, Panit Patwal Polda Metro Jaya, turut melaksanakan pendekatan humanis dengan menyapa masyarakat, Kegiatan tersebut menjadi wujud nyata komitmen Polri dalam membangun komunikasi yang baik serta mempererat hubungan dengan masyarakat.

    “Kami berupaya agar masyarakat merasa aman dan nyaman dengan kehadiran Polri di tengah aktivitas mereka. Kehadiran personel di lapangan bukan semata untuk penegakan hukum, tetapi juga sebagai bentuk perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat,”

    ia menegaskan bahwa kegiatan patroli semacam ini akan terus dilakukan secara rutin sebagai langkah preventif terhadap potensi gangguan kamtibmas, seperti aksi tawuran, pencurian, dan tindak kejahatan jalanan lainnya.

    Polda Metro Jaya menegaskan, kegiatan patroli malam akan terus dilakukan secara rutin dan berkelanjutan agar situasi kamtibmas di wilayah hukum Polda Metro Jaya tetap aman, tertib, dan kondusif.

  • Kapolres Metro Jakarta Utara Pimpin Apel Pelantikan Kasat Tahti, Dihadiri 398 Personel

    Jakarta Utara — Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Erick Frendriz, S.I.K., M.Si., memimpin apel pelantikan Kepala Satuan Tahanan dan Barang Bukti (Kasat Tahti) yang baru, AKP Dwi Heri Setiyanto, S.H., M.H., di halaman Mapolres Metro Jakarta Utara, Selasa (21/10/2025) pagi.

    Apel yang dimulai pukul 08.00 WIB ini diikuti oleh 398 personel dari berbagai satuan kerja (Satker) Polres Metro Jakarta Utara. Kegiatan berlangsung dengan khidmat, tertib, dan lancar hingga selesai pada pukul 08.30 WIB.

    Dalam arahannya, Kapolres Erick Frendriz menegaskan pentingnya kedisiplinan, tanggung jawab, dan integritas bagi setiap anggota Polri dalam menjalankan tugas pengamanan dan pelayanan publik. Ia juga menekankan bahwa pelantikan pejabat merupakan bagian dari dinamika organisasi yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan penyegaran satuan kerja.

    “Pergantian pejabat adalah hal wajar dalam organisasi. Tujuannya untuk penyegaran dan peningkatan kinerja. Kami berharap pejabat baru dapat bekerja profesional serta menjaga integritas institusi,” ujar Kapolres.

    Pelantikan Kasat Tahti yang baru diharapkan dapat memperkuat sistem pengelolaan tahanan dan barang bukti sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku, serta mendukung optimalisasi pelayanan publik di lingkungan Polres Metro Jakarta Utara.

    Apel ini diikuti oleh personel dari berbagai satuan, di antaranya Bag Ops, Bag SDM, Sat Reskrim, Sat Resnarkoba, Sat Samapta, Sat Intelkam, dan unit pendukung lainnya. Selama kegiatan, pelaksanaan apel mendapat pengawasan langsung dari Seksi Profesi dan Pengamanan (Sipropam) untuk memastikan ketertiban dan disiplin anggota.

    Sebagai penutup, Kapolres menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel yang hadir tepat waktu dan menunjukkan komitmen tinggi terhadap profesionalitas dan etika kerja di lingkungan Polri.

  • Satresnarkoba Polres Metro Jakpus Gagalkan Peredaran 12 Kg Sabu Jaringan Aceh–Malaysia di Tol Jakarta–Cikampek

    Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan, keberhasilan ini merupakan hasil penyelidikan tim di lapangan yang menindaklanjuti informasi terkait pengiriman sabu lintas Sumatera–Jawa. “Kami berhasil mengamankan tiga orang tersangka berikut barang bukti sabu seberat 12 kilogram yang disembunyikan di dalam jeriken dan ditutupi muatan jeruk,” ujar Susatyo di Polres Metro Jakarta Pusat. Selasa, (21/10/2025).

    Ketiga tersangka masing-masing berinisial AG (30, warga Kendal), K (39, warga Jepara), dan DD (38, warga Demak). Mereka ditangkap saat berada di dalam truk Mitsubishi Colt Diesel warna ungu yang digunakan untuk mengangkut sabu-sabu tersebut.

    Kasat Resnarkoba Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Wisnu S. Kuncoro, menjelaskan bahwa ketiga tersangka merupakan bagian dari jaringan yang telah beberapa kali mengirim narkotika melalui jalur darat. “Ini merupakan pengiriman keempat. Sebelumnya, mereka sudah melakukan pengiriman dengan rute yang sama, dari Sumatera menuju Jawa. Kali ini kami amankan 12 kilogram sabu,” kata Wisnu.

    Sementara itu, Kanit III Satresnarkoba IPTU Ricardho P. Siahaan menambahkan, proses penindakan berlangsung cepat di tengah padatnya agenda pengamanan kegiatan lain. “Kami baru saja mendapat informasi saat pengamanan unjuk rasa. Setelah ditelusuri, tim langsung bergerak dan berhasil melakukan penangkapan di KM 31,” tutur Ricardho.

    Dari hasil interogasi, para tersangka mengaku memperoleh sabu di Lhoksukon, Kabupaten Aceh Utara, dari dua orang yang belum dikenal. Barang itu akan diserahkan ke seseorang di Rest Area KM 57 Tol Jakarta–Cikampek atas perintah NA (dalam penyelidikan).

    Total nilai barang bukti diperkirakan mencapai Rp12 miliar, dan dari pengungkapan ini polisi menilai telah berhasil menyelamatkan sekitar 150.000 jiwa generasi muda dari ancaman penyalahgunaan narkoba.

    Para tersangka dijerat Pasal 114 ayat (2) Sub Pasal 112 ayat (2) Jo Pasal 132 ayat (1) UU Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman pidana mati, penjara seumur hidup, atau pidana maksimal 20 tahun dan denda hingga Rp10 miliar.

  • Polsek Sawah Besar Bongkar Pabrik Ekstasi Rumahan di Kedoya, 80 Ribu Butir Gagal Edar

    Jakarta Pusat – Polres Metro Jakarta Pusat melalui Unit Reskrim Polsek Sawah Besar berhasil mengungkap kasus tindak pidana narkotika berupa home industry produksi ekstasi di kawasan Kedoya Utara, Jakarta Barat. Pengungkapan ini menjadi bukti keseriusan kepolisian dalam memberantas peredaran narkotika di wilayah ibu kota.

    Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, mengatakan bahwa pihaknya mengungkap dua perkara utama dalam kasus ini. “Kasus pertama berkaitan dengan pengungkapan home industry narkotika jenis ekstasi. Ini merupakan hasil kerja keras jajaran kami dalam mengusut jaringan peredaran narkotika di Jakarta,” ujarnya di Polres Metro Jakarta Pusat. Selasa, (21/10/2025).

    Kasus bermula pada Minggu, 12 Oktober 2025, sekitar pukul 20.00 WIB di Jalan Mangga Besar XIII, Sawah Besar, Jakarta Pusat. Polisi menangkap IS (39), seorang kurir yang diketahui akan mengirim bahan baku utama (MDMA) kepada PR di daerah Pesing, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Dari hasil pemeriksaan, tim kemudian bergerak ke lokasi dan menemukan aktivitas produksi narkotika.

    Di tempat kejadian, petugas menemukan enam orang tengah memproduksi ekstasi. Mereka adalah PM (35) sebagai kepala produksi, TM (35) sebagai pengendali proses, MAF (31) sebagai mixer, MAN (33) sebagai mekanik dan pengemas, MA (32) sebagai penghitung dan pengemas, serta AA (26) yang turut membantu proses pengemasan.

    Dari lokasi penggerebekan, polisi menyita 3.232 butir ekstasi dengan berat total 1,7 kilogram, serta bahan adonan seberat 4,1 kilogram dan berbagai bahan pencampur dengan total berat 30–40 kilogram. Barang bukti lain meliputi dua unit mesin pencetak narkotika, satu mesin pencampur, timbangan digital, wadah aluminium, alkohol, plastik bening, serta delapan unit telepon genggam. Jika seluruh bahan baku diolah, jumlahnya diperkirakan bisa mencapai 80.000 butir ekstasi.

    Kapolsek Sawah Besar, Kompol Rahmat Himawan, mengungkapkan bahwa tiga orang pelaku di antaranya merupakan pemain lama di dunia narkoba. “Satu orang residivis kasus narkoba dengan hukuman delapan tahun, satu orang pernah jadi kurir dengan vonis lima tahun, dan satu lainnya pernah terjerat kasus liquid narkotika selama empat tahun,” tuturnya di lokasi yang sama.

    Menurut Rahmat, para pelaku baru menyewa tempat di Kedoya Utara pada 29 Oktober 2025 dan langsung menyiapkan perlengkapan produksi. “Mereka baru beroperasi sekitar satu minggu sebelum barang beredar. Untungnya, tim kami berhasil melakukan penindakan lebih dulu,” ujarnya.

    Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Sawah Besar, AKP Mohammad Rasid, menjelaskan bahwa bahan baku dan peralatan pembuatan ekstasi diperoleh melalui sistem daring. “Para pelaku mempelajari teknik produksi ekstasi melalui media sosial. Hasil produksinya belum siap edar karena kualitasnya dinilai masih rendah,” kata Rasid di lokasi yang sama.

    Rasid menambahkan, kapasitas mesin yang digunakan mampu mencetak hingga 5.000 butir per jam, namun karena bahan baku belum lengkap, hasilnya baru sekitar 3.000 butir ekstasi. “Produksi baru berjalan sekitar satu minggu, dan barang tersebut belum sempat diedarkan,” jelasnya.

    Dari hasil analisis, pengungkapan kasus ini berhasil menyelamatkan sekitar 10.000 jiwa dari potensi penyalahgunaan narkotika. Para pelaku dijerat dengan Pasal 113 ayat (2), Pasal 114 ayat (2), Pasal 112 ayat (2), dan Pasal 132 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman hukuman maksimal pidana mati atau penjara seumur hidup.

  • Kapolres Metro Bekasi Pimpin Yanmas Pagi, Bantu Penyeberangan & Bagikan Susu ke Pelajar di Jurong

    Kabupaten Bekasi — Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Mustofa, didampingi Kasat Samapta, Kasat Lantas, Kasi Humas, dan Kasi Propam melaksanakan pelayanan masyarakat (Yanmas) pagi di Traffic Light Pos Lantas Jurong, Selasa (21/10/2025) sekira pukul 06.30 WIB.

    Kehadiran Kapolres bersama jajaran di tengah arus kendaraan pagi bertujuan memperlancar lalu lintas sekaligus memastikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan, terutama pelajar dan pejalan kaki yang menyeberang.

    Dalam kegiatan tersebut, personel turut membantu warga menyeberang jalan secara humanis. Kapolres dan jajaran bahkan menunjukkan kepedulian kepada anak-anak sekolah dengan membagikan susu kotak kepada pelajar yang melintas saat berangkat sekolah.

    Menurut Kapolres, aksi turun langsung di lapangan ini adalah bentuk nyata kehadiran polisi sebagai pelayan masyarakat, bukan hanya dalam pengaturan lalu lintas, melainkan juga memberi dorongan positif bagi generasi muda sejak dini.

    “Polisi hadir bukan hanya untuk menertibkan, tapi juga ikut memotivasi dan memberi rasa aman untuk masyarakat, terutama anak-anak kita yang menjadi masa depan bangsa,” ujarnya.

    PolresMetroBekasi #YanmasPagi #Jurong #LaluLintas #PelayananMasyarakat #PolisiHumanis #Bekasi #KapolresBekasi #Samapta #Lantas #Humas #Propam #FYP #CikarangRelate

  • Bhabinkamtibmas Cipete Selatan Hadiri Peringatan Maulid Nabi Bersama Warga

    Jakarta Selatan – Bhabinkamtibmas Kelurahan Cipete Selatan Aiptu M. Rofyan menghadiri kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar di Jl. Bunga Rampai RT 11/03 bersama warga masyarakat setempat. Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan keagamaan ini merupakan bentuk dukungan terhadap acara positif yang mempererat persaudaraan serta menumbuhkan nilai-nilai keteladanan Nabi dalam kehidupan bermasyarakat.

    Acara Maulid Nabi tersebut menghadirkan penceramah KH. Muhammad Fatih Risyad, Lc., yang menyampaikan tausiyah tentang akhlak Rasulullah serta pentingnya menjaga kerukunan, kepedulian sosial, dan persatuan antarwarga. Masyarakat terlihat antusias mengikuti rangkaian kegiatan dengan khidmat dan penuh kekeluargaan sebagai wujud kecintaan kepada Nabi Muhammad SAW.

    Dalam kegiatan tersebut, Aiptu M. Rofyan sekaligus menyampaikan pesan kamtibmas agar warga terus menjaga keamanan lingkungan, meningkatkan toleransi, serta memperkuat rasa kebersamaan. Hingga saat ini, kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif, sebagai bukti solidnya hubungan antara warga dan aparat dalam menjaga situasi yang harmonis di wilayah Cipete Selatan.

  • Giat Patroli Dialogis Personil Kapolsubsektor Karet Kuningan Polsek Metro Setiabudi

    Jakarta Selatan, 21 Oktober 2025 —  Personil Kapolsubsektor Karet Kuningan, Polsek Metro Setiabudi, melaksanakan kegiatan patroli dialogis pada hari Selasa, 21 Oktober 2025. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolsubsektor Karet Kuningan, Iptu Sutrisno, ini berlangsung mulai pukul 09.30 WIB hingga selesai.

    Kegiatan patroli dilaksanakan di Jl. Epicentrum/HR Rasuna Said, Kelurahan Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan. Dalam pelaksanaannya, Iptu Sutrisno melakukan patroli dialogis dengan menyampaikan himbauan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) kepada BP Arie, yang merupakan karyawan dari Bakrie.

    Himbauan difokuskan pada upaya antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), serta pencegahan tindak kejahatan seperti curat, curas, dan curanmor (3C). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kewaspadaan dan partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar.

    Hingga laporan ini disampaikan, situasi di wilayah patroli terpantau dalam keadaan aman dan kondusif. Patroli dialogis ini diharapkan dapat terus meningkatkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Metro Setiabudi.