Bhabinkamtibmas Kelurahan Cikoko, Aktif Jalin Kemitraan dengan Warga Melalui Sambang Pos Kamling

Jakarta Selatan-Polsek Pancoran,Aiptu N. Krisnadi, Bhabinkamtibmas Kelurahan Cikoko, menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dengan aktif melaksanakan kegiatan sambang dan cooling system di wilayah binaannya. Aiptu N. Krisnadi menyambangi pos kamling RT 08/04 Kelurahan Cikoko, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan.(12/03/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan koordinasi dengan tokoh masyarakat serta warga setempat. Dalam kesempatan tersebut, Aiptu N. Krisnadi berdialog dengan Ketua RT 08/04, Bapak Kusinarso, perwakilan LMK Bapak Edi, serta warga lainnya.

Dalam dialog tersebut, Aiptu N. Krisnadi menyampaikan himbauan kamtibmas terkait kewaspadaan terhadap potensi tindak kriminalitas seperti pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Ia juga menekankan pentingnya memarkir kendaraan di tempat yang aman dan menggunakan kunci ganda.

Menjelang bulan suci Ramadhan, Aiptu N. Krisnadi mengajak seluruh warga untuk meningkatkan kewaspadaan dan bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. Ia juga mengingatkan tentang potensi kenakalan remaja seperti penyalahgunaan minuman keras (miras), narkoba, dan tawuran.

Sebagai bagian dari upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Aiptu N. Krisnadi mensosialisasikan call center 110 yang dapat diakses secara gratis. Ia menjelaskan bahwa call center ini dapat digunakan sebagai sarana pengaduan dan pemberian informasi kamtibmas kepada Polri.

Kegiatan sambang dan cooling system yang dilakukan oleh Aiptu N. Krisnadi ini merupakan wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. Diharapkan, kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kamtibmas serta mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *