Patroli Skala Sedang TNI-Polri di Tebet, Wujud Sinergi Harkamtibmas

Jakarta Selatan– Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Polsek Tebet bersama unsur TNI melaksanakan patroli skala sedang di wilayah Kecamatan Tebet.

Kegiatan patroli gabungan ini menyasar sejumlah titik rawan kriminalitas, tawuran remaja, serta lokasi keramaian masyarakat. Rute patroli meliputi pemukiman warga, pusat perbelanjaan, pasar tradisional, hingga perbankan. Kehadiran TNI-Polri di tengah masyarakat diharapkan mampu memberikan rasa aman sekaligus mencegah terjadinya gangguan keamanan.

Selain melakukan patroli, petugas juga menyampaikan himbauan kepada masyarakat agar tidak mudah terprovokasi isu-isu yang berpotensi menimbulkan keresahan. Warga, pedagang pasar, hingga pihak keamanan bank diimbau untuk selalu waspada terhadap tindak kriminalitas serta segera melaporkan ke pihak kepolisian apabila melihat kejadian yang mencurigakan.

Kapolsek Tebet Kompol Iwan Gunawan, S.E., menyampaikan bahwa patroli gabungan tersebut merupakan bentuk sinergi TNI-Polri dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polsek Tebet. “Kami terus meningkatkan langkah-langkah preventif dengan menggandeng TNI, agar masyarakat merasakan langsung kehadiran aparat dalam menjaga keamanan,” ujarnya.

Dengan adanya patroli skala sedang ini, diharapkan tercipta situasi lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan tenang.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *