Bhabinkamtibmas Pesanggrahan Laksanakan Giat Cooling System Binkamsa di Pos Keamanan Bumi Bintaro Permai

Jakarta Selatan – Bhabinkamtibmas Kelurahan Pesanggrahan Aiptu Agus Sarifudin melaksanakan kegiatan Cooling System Bimbingan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Binkamsa) kepada petugas Satpam/Satkamling di Pos Keamanan Perumahan Bumi Bintaro Permai RT 013/08, Kelurahan Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai upaya menjaga dan memelihara situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di lingkungan perumahan. Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Agus Sarifudin menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta memberikan pembinaan kepada petugas keamanan agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan di lingkungan sekitar.

Aiptu Agus Sarifudin juga mengimbau petugas Satpam dan Satkamling untuk terus menjalin koordinasi dengan pihak kepolisian, meningkatkan patroli lingkungan, serta segera melaporkan apabila menemukan hal-hal mencurigakan yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas.

Selain itu, melalui kegiatan Cooling System ini diharapkan tercipta hubungan yang harmonis antara Polri dan petugas keamanan lingkungan, sehingga mampu mencegah terjadinya gangguan kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga Perumahan Bumi Bintaro Permai.

Kegiatan berlangsung dalam suasana aman, tertib, dan penuh keakraban sebagai wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *