Bhabinkamtibmas Cikoko Gelar Patroli Dini Hari dan Sambang DDS di Perumahan Bumi Sarinah

Jakarta Selatan – Bhabinkamtibmas Kelurahan Cikoko, Aiptu N. Krisnadi, terus meningkatkan upaya pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah binaannya. Pada Kamis dini hari (15/01/2026), Aiptu N. Krisnadi melaksanakan kegiatan kunjungan, sambang Door to Door System (DDS), serta patroli wilayah di lingkungan RW 04.

Kegiatan yang dimulai pukul 03.00 WIB ini difokuskan di Jalan Pengadegan Utara, RT 10/04, Kelurahan Cikoko, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan.

Dalam giat tersebut, Aiptu N. Krisnadi menyambangi Perumahan Bumi Sarinah dan melakukan koordinasi langsung dengan petugas keamanan setempat, Bapak Basuki, yang bertugas menjaga Rumah Dinas BPK Perwakilan Provinsi DKI Jakarta.

Pada kesempatan tersebut, Aiptu N. Krisnadi menyampaikan sejumlah pesan dan himbauan Kamtibmas , antara lain:

1. Peningkatan Kewaspadaan: Mengajak petugas keamanan untuk bersinergi menjaga lingkungan dan meningkatkan kewaspadaan terhadap setiap tamu yang keluar masuk area perumahan, terutama pada jam-jam rawan.

2. Antisipasi Kejahatan: Mengingatkan pentingnya langkah preventif untuk mengantisipasi tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (Curanmor).

3. Pencegahan Kenakalan Remaja: Memberikan atensi khusus terhadap potensi kenakalan remaja, seperti tawuran, guna memastikan wilayah tetap aman dan kondusif.

4. Sosialisasi Layanan Aduan: Mensosialisasikan layanan Call Center 110 (bebas pulsa) sebagai sarana cepat bagi masyarakat untuk memberikan informasi atau mengadukan gangguan Kamtibmas kepada pihak Kepolisian.

“Patroli dan sambang dini hari ini merupakan wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman serta mencegah potensi gangguan keamanan sejak dini,” ujar Aiptu N. Krisnadi.

Kegiatan berlangsung dengan lancar dan situasi di lokasi terpantau aman serta kondusif. Koordinasi antara Bhabinkamtibmas dan unsur keamanan lingkungan diharapkan dapat terus terjalin solid demi terciptanya lingkungan Cikoko yang tentram.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *