
Jakarta Bhabinkamtibmas Kelurahan Menteng Dalam Aiptu Evin Susanto kembali melaksanakan kegiatan sambang warga sebagai bentuk pelayanan preventif dalam menjaga sinergi dan komunikasi dengan masyarakat. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat, 21 November 2025 pukul 14.45 WIB di Jl. Rasamala 2 RT 03 RW 013, Kelurahan Menteng Dalam, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan, dengan mengunjungi warga setempat yaitu Bapak Nur.
Melalui kegiatan ini, Aiptu Evin menyampaikan imbauan kamtibmas agar warga selalu menjaga keamanan lingkungan serta ikut berperan membantu kepolisian dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif. Warga juga diingatkan untuk tetap tertib dan meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar sebagai langkah pencegahan terjadinya tindak kejahatan.
Dalam kesempatan tersebut, turut disampaikan sosialisasi mengenai antisipasi tindak kejahatan 3C (curat, curas, dan curanmor). Bagi pengguna kendaraan bermotor, Aiptu Evin mengimbau agar selalu menggunakan kunci ganda atau perangkat pengaman tambahan untuk mencegah pencurian kendaraan. la juga memberikan perhatian khusus kepada warga yang memiliki anak usia remaja agar memastikan pada pukul 22.00 WIB anak-anak sudah berada di rumah guna mencegah potensi kenakalan remaja.
Sebagai bentuk peningkatan akses pelayanan publik, Aiptu Evin juga menyosialisasikan layanan Call Center 110 Polri yang dapat dihubungi kapan saja tanpa biaya apabila masyarakat membutuhkan bantuan atau ingin melaporkan kejadian yang berpotensi menjadi gangguan kamtibmas. Selain itu, beliau menegaskan bahwa warga dapat langsung melapor kepada Bhabinkamtibmas jika memiliki keluhan atau informasi terkait keamanan lingkungan.
Warga menyampaikan apresiasi serta ucapan terima kasih atas kunjungan dan perhatian yang diberikan pihak kepolisian, khususnya jajaran Polsek Tebet. Kehadiran Bhabinkamtibmas dinilai memberi rasa aman, nyaman, serta meningkatkan komunikasi antara masyarakat dan kepolisian.
Leave a Reply