Bhabinkamtibmas Sambangi Ponpes, Tekankan Sinergi Jaga Kamtibmas

Jakarta Selatan – Dalam upaya mempererat silaturahmi dan menjaga keamanan lingkungan pendidikan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Petukangan Utara, Polsek Pesanggrahan, Aiptu Parjono, melakukan sambang ke Pondok Pesantren Almusyarofah di Jalan Rebo RT.12/011, Kelurahan Petukangan Utara, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Kamis (4/9/2025).

Dalam kunjungannya, Aiptu Parjono berkoordinasi dengan pihak keamanan pesantren dan menyampaikan imbauan kamtibmas seiring dinamika perkembangan situasi keamanan di wilayah Jakarta belakangan ini. Ia menekankan pentingnya kewaspadaan serta keterlibatan aktif masyarakat, khususnya pengurus dan santri, dalam menjaga ketertiban lingkungan.

“Lingkungan pesantren merupakan salah satu pusat pendidikan karakter bagi generasi muda. Karena itu, keamanan dan kenyamanan harus tetap dijaga. Kami berharap kerja sama antara kepolisian dan pihak pesantren terus terjalin, sehingga setiap potensi gangguan bisa dicegah sejak dini,” ujar Aiptu Parjono.

Pihak Pondok Pesantren Almusyarofah menyambut baik kunjungan tersebut. Menurut salah satu pengurus, kunjungan Bhabinkamtibmas merupakan bentuk perhatian sekaligus wujud nyata kedekatan polisi dengan masyarakat.

“Kami berterima kasih atas kehadiran Pak Bhabin yang selalu hadir memberi masukan dan arahan kepada kami. Insya Allah kami siap bersinergi dengan kepolisian demi menjaga suasana pesantren tetap aman dan kondusif,” ungkap perwakilan ponpes.

Dengan adanya sinergi antara Bhabinkamtibmas, pengurus, serta masyarakat sekitar, diharapkan lingkungan Pondok Pesantren Almusyarofah senantiasa terjaga keamanannya, sehingga para santri dapat belajar dengan tenang dan nyaman.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *