
Jakarta Selatan – Unit Reskrim Polsek Pesanggrahan berhasil mengungkap kasus dugaan pencurian sepeda motor yang terjadi di kawasan Taman Alfa Indah, Kelurahan Petukangan Utara, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, pada Minggu (09/03/2025) sekitar pukul 15.30 WIB.
Korban, FF (22), seorang mahasiswa asal Palmerah, Jakarta Barat, melaporkan bahwa sepeda motor Honda Beat warna hitam miliknya dengan nomor polisi B-3715-PBI hilang saat diparkir di lokasi kejadian. Berdasarkan laporan polisi yang masuk, Unit Reskrim Polsek Pesanggrahan bergerak cepat langsung melakukan penyelidikan.
Pada malam harinya, sekitar pukul 21.00 WIB, tim opsnal yang dipimpin oleh Kanit Reskrim Polsek Pesanggrahan AKP Purwaditya berhasil mengidentifikasi dan mengamankan terduga pelaku, SVW (52), seorang ibu rumah tangga yang berdomisili di Taman Alfa Indah, Petukangan Utara.
Namun, setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, diketahui bahwa kejadian ini merupakan kesalahpahaman. Terduga pelaku ternyata salah membawa motor korban karena mengira kendaraan tersebut adalah miliknya. Atas dasar tersebut, kedua belah pihak sepakat untuk menyelesaikan permasalahan ini secara kekeluargaan.
Sebagai barang bukti, polisi mengamankan dua unit sepeda motor Honda Beat warna hitam yang tertukar dengan nomor polisi B-3715-PBI dan B-6233-SRK.
Dengan selesainya kasus ini secara damai, pihak kepolisian mengimbau masyarakat agar lebih teliti dalam mengenali kendaraan pribadi guna menghindari kejadian serupa di kemudian hari.
Leave a Reply